Pengajian Rutin Warga

Pengajian Rutin Warga

Pengajian Rutin Warga

Quanta - Sabtu, 13 Desember 2025 pukul 15.30 Wib, bertepatan dengan tanggal 22 Jumadil Tsani 1447 H bertempat di Musholla Baitul Mukhlisin Quanta, diselenggarakan acara pengajian rutin bulanan warga RW 14, datang sebagai pengisi tausiah adalah Ustadz Dimas Ana Fadli dari Semarang. 

Kegiatan diawali oleh sambutan Ketua PKK RW, Ibu Dwi Any, dalam sambutannya, beliau menyampaikan terima kasih kepada seluruh jamaah yang telah menyempatkan waktunya untuk mendatangi majlis yang mulia yaitu Pengajian Rutin warga RW14, Ibu Any juga mengajak kepada masing-masing ketua pKK RT untuk bisa menjadi contoh bagi warga di lingkungannya dengan aktif mendatangi kegiatan kemasyarakatan, khususnya pengajian rutin, karena banyak fadhilahnya, selain sebagai perekat silaturahmi juga sebagai sarana untuk tolabul ilmi atau mencari ilmu untuk bekal perjalanan hidup.

Dalam kesempatan yang berbeda, ustadz Dimas menyampaikan tausiah dengan penuh semangat dan mampu menghipnotis jamaah yang sebagian besar adalah ibu-ibu wagra RW 14, di saat sesi muhasabah, tidak sedikit jamaah yang meneteskan air mata saat ustadz Dimas menyampaikan kata-kata yang mampu menyentuh hati jamaah, rangkaian kalimatnya seolah mampu mewakili persoalan-persoalan yang tengah dihadapi oleh masing-masing jamaah. Acara diakhiri dengan doa yang langsung dipimpin oleh Ustad Dimas. Semoga pengajian ini bisa meneduhkan dan melembutkan hati para jamaah dan warga RW14.






Get Start

Buletin Berita Terbaru

Dapatkan info terbaru RW 14 Bringin di email Anda